Proses cara pembuatan Brownies Cake dan Black Forrest Cake.
Di Oven atau di Kukus ... ?
Perbedaan CAKE di Oven dan di Kukus dengan KOMPOSISI RESEP YANG
SAMA :
- TEKSTUR.
Hasil dari Oven teksturnya bisa lebih keras dan lebih tipis dibandingkan dengan
hasil dari Kukus. Jadi hasil dari Kukus lebih empuk dan lebih tebal.
- RASA.
Hasil dari Oven jauh lebih ngokelat, lebih manis legit. Sedangkan hasil dari
Kukus ga terasa cokelatnya baik bau ataupun rasanya.
- ANDAIKAN
DITELAN. Hasil dari Oven walaupun tekstur lebih keras saat ditelan ga seret di
kerongkongan. Sedangkan hasil dari Kukus terasa sangat seret kalo ditelan.
- AWET.
Hasil dari Oven bisa awet hingga 5 hari. Sedangkan hasil dari Kukus hanya awet
sampai 24 jam, selebihnya bisa terasa tengik. (pengalaman pribadiku, saat
undangan dapat souvenir cake brownies kukus rasanya udah tengik. Padahal
katanya masih baru)
- LAMA
PEMBUATAN. Untuk mendapatkan hasil sempurna dari Oven dibutuhkan waktu 25
menit, sedangkan dari Kukus kurang dari 15 menit udah siap saji.
- REMPAH
ROTI. Hasil dari Oven terdapat rempah roti di lapisan loyangnya, sedangkan
hasil dari Kukus tidak terdapat rempah roti di lapisan loyangnya.
Perbedaan di atas ini sepanjang pengetahuan saya, mungkin
ada yang bisa menambahkan lagi?
Alhamdulillah semua hasil yang diproduksi oleh Cangkingan Bakery dalam proses pembuatannya selalu di Oven. Dan kami konsisten dengan hal
yang satu ini untuk selalu di Oven.
Oke deh, trimakasih untuk semuanya yang telah mau meluangkan
waktunya untuk menyukai dan mau membaca fanpage Cangkingan Bakery ini.